Skip to main content

Apa itu Harga Dasar & Harga Beli Terakhir?

You are here:
← All Topics


Apa itu Harga Dasar?

  • Harga Dasar adalah harga beli barang dari supplier yang digunakan sebagai acuan untuk menghitung keuntungan dan dicatat dalam data stok.
  • Harga Dasar mencerminkan riwayat harga beli barang dari supplier, namun belum tentu sama dengan harga pasar terkini, terutama jika sudah lama tidak ada transaksi pembelian ulang.
  • Harga Dasar dapat dilihat pada :
    • Metode FIFO, LIFO, dan Average
      Harga Dasar dapat dilihat pada halaman Detail Stok Barang.
    • Metode Default
      Harga Dasar dapat dilihat pada halaman Manajemen Stok dan juga pada halaman Detail Stok Barang.


Apa itu Harga Beli Terakhir?

  • Harga Beli Terakhir adalah harga paling baru saat barang terakhir dibeli dari supplier.
  • Harga Beli Terakhir mencerminkan harga pasar terkini, dan biasanya digunakan sebagai acuan menentukan harga jual.
  • Harga Beli Terakhir dapat dilihat di halaman Detail Stok Barang.


Tampilan di Halaman Manajemen Stok

Di halaman Manajemen Stok, Anda akan melihat dua jenis harga :
• Harga Dasar (di sisi kiri)
• Harga Jual (di sisi kanan)


Tampilan di Halaman Detail Sisa Stok

Pada halaman Detail Sisa Stok, Anda dapat melihat Harga Dasar dan Harga Beli Terakhir secara lebih rinci untuk setiap sisa stok barang.


Untuk membantu Anda memahami kapan harus menggunakan masing-masing fitur serta bagaimana pengaruhnya terhadap Harga Dasar dan Harga Beli Terakhir, berikut penjelasannya :


Bagaimana Cara Mengubah Harga Dasar?

Anda dapat mengubah Harga Dasar melalui beberapa fitur, sesuaikan dengan metode pengaturan stok yang Anda gunakan. Berikut pilihannya :


1. Ubah Harga Dasar melalui Detail Sisa Stok

Halaman Detail Sisa Stok digunakan untuk melihat atau mengubah rincian stok barang yang masih tersedia. Di halaman ini, Anda dapat melihat jumlah sisa stok, harga beli terakhir, informasi sisa modal, mengubah atau menghapus data sisa stok tertentu, dan mengubah harga dasar untuk setiap sisa stok.

Jika Anda menggunakan metode persediaan stok FIFO, LIFO, atau Average, dan ingin mengubah harga dasar barang, disarankan untuk melakukan perubahan melalui halaman Detail Sisa Stok.
Perubahan harga dasar memiliki dampak yang berbeda pada setiap metode persediaan stok, berikut penjelasannya :


1.1 Metode FIFO, LIFO, AVERAGE

Apa yang terjadi jika mengubah Harga Dasar di Detail Sisa Stok?
Untuk ketiga metode persediaan stok ini, perlu diperhatikan hal-hal berikut :

  • Harga Dasar terbaru dapat dilihat di halaman Detail Sisa Stok.
    Halaman inilah yang menampilkan harga dasar setelah dilakukan perubahan.
  • Harga Dasar terbaru tidak ditampilkan di halaman Manajemen Stok.
    Harga di Manajemen Stok tetap mengikuti Harga Beli Terakhir karena Harga Beli Terakhir mencerminkan harga beli terbaru dari supplier atau harga pasar saat ini.
  • Harga Beli Terakhir tidak berubah.
    Perubahan Harga Dasar melalui Manajemen Stok tidak akan memengaruhi Harga Beli Terakhir pada metode FIFO, LIFO, dan Average. Perubahan Harga Dasar tidak mengubah Harga Beli Terakhir pada metode ini.


1.2 Metode DEFAULT

Apa yang terjadi jika mengubah Harga Dasar di Detail Sisa Stok?
Untuk metode Default, perlu diperhatikan bahwa :

  • Harga Beli Terakhir akan ikut berubah mengikuti nilai Harga Dasar yang baru.


Berikut adalah langkah-langkah mengubah Harga Dasar melalui Detail Sisa Stok :

  1. Buka menu Manajemen pada sidebar.


  2. Pilih Manajemen Stok.


  3. Pilih barang yang ingin diubah harga dasarnya.


  4. Klik opsi Edit/Lihat Stok.


  5. Pilih sisa stok yang harga dasarnya ingin diubah, lalu klik ikon pensil di sampingnya.


  6. Masukkan Harga Dasar terbaru untuk sisa stok tersebut, lalu klik Simpan.


  7. Harga Dasar berhasil diperbarui. Perubahan Harga Dasar melalui halaman Detail Sisa Stok berhasil disimpan.


    Menyesuaikan Harga Jual :
    Setelah Harga Dasar diperbarui, sesuaikan Harga Jual agar margin keuntungan tetap terjaga. Anda dapat menyesuaikan Harga Jual melalui fitur Edit Barang.



2. Ubah Harga Dasar melalui Manajemen Stok

Fitur Manajemen Stok digunakan untuk melakukan penyesuaian stok barang secara manual, terutama dalam kondisi tertentu atau darurat seperti adanya kesalahan pencatatan stok.

Selain mengubah jumlah stok, pada fitur ini Anda juga dapat mengubah harga dasar barang secara manual jika diperlukan. Perubahan harga dasar memiliki dampak yang berbeda pada setiap metode persediaan stok, berikut penjelasannya :


2.1 Metode FIFO, LIFO, AVERAGE

Apa yang terjadi jika mengubah Harga Dasar di Manajemen Stok?
Untuk ketiga metode persediaan stok ini, perlu diperhatikan hal-hal berikut :

  • Harga Dasar terbaru dapat dilihat di halaman Detail Sisa Stok.
    Halaman inilah yang menampilkan harga dasar setelah dilakukan perubahan.
  • Harga Dasar terbaru tidak ditampilkan di halaman Manajemen Stok.
    Harga di Manajemen Stok tetap mengikuti Harga Beli Terakhir karena Harga Beli Terakhir mencerminkan harga beli terbaru dari supplier atau harga pasar saat ini.
  • Harga Beli Terakhir tidak berubah.
    Perubahan Harga Dasar melalui Manajemen Stok tidak akan memengaruhi Harga Beli Terakhir pada metode FIFO, LIFO, dan Average. Perubahan Harga Dasar tidak mengubah Harga Beli Terakhir pada metode ini.


2.2 Metode DEFAULT

Apa yang terjadi jika mengubah Harga Dasar di Manajemen Stok?
Untuk metode Default, perlu diperhatikan bahwa :

  • Harga Beli Terakhir akan ikut berubah mengikuti nilai Harga Dasar yang baru.


Berikut adalah langkah-langkah mengubah Harga Dasar melalui Manajemen Stok :

  1. Buka menu Manajemen pada sidebar.


  2. Pilih Manajemen Stok.


  3. Pilih barang yang ingin diubah harga dasarnya.


  4. Klik opsi Tambah/Kurang Stok.


  5. Pilih opsi Tambah Stok atau Kurang Stok, sesuai kebutuhan Anda.


  6. Masukkan Harga Dasar terbaru serta jumlah stok yang ditambahkan atau dikurangkan, lalu klik Simpan.


    Perubahan Harga Dasar melalui Manajemen Stok telah berhasil disimpan di sistem.


    Menyesuaikan Harga Jual :
    Setelah Harga Dasar diperbarui, sesuaikan Harga Jual agar margin keuntungan tetap terjaga.
    Masukkan Harga Jual terbaru pada produk tersebut, kemudian klik OK untuk menyimpan perubahan harga.

Perubahan Harga Dasar dan Harga Jual melalui Manajemen Stok berhasil disimpan.





3. Ubah Harga Harga Beli melalui Transaksi Pembelian

Fitur Transaksi Pembelian digunakan untuk mencatat pembelian barang dari supplier.
Saat membuat transaksi pembelian, Anda dapat mengubah Harga Beli barang sesuai dengan harga pasar saat ini.

Jika Anda menggunakan metode persediaan stok DEFAULT dan ingin mengubah harga dasar barang, disarankan untuk melakukan perubahan melalui Transaksi Pembelian atau halaman Edit Barang.


3.1 Metode FIFO, LIFO, AVERAGE, DEFAULT

Apa yang terjadi jika mengubah Harga Beli saat Transaksi Pembelian?

Jika Anda mengubah Harga Beli pada transaksi pembelian, sistem akan otomatis :

  • Memperbarui Harga Dasar barang
  • Memperbarui Harga Beli Terakhir sesuai harga yang baru

Perubahan ini memastikan harga barang di sistem selalu mengikuti pembelian terbaru (sesuai dengan harga pasar saat ini).


Berikut adalah langkah-langkah untuk mengubah Harga Beli melalui Transaksi Pembelian :

  1. Buka menu Manajemen pada sidebar.


  2. Pilih Pembelian Barang.


  3. Pilih barang yang ingin diubah harga dasarnya di transaksi pembelian.


  4. Pada kolom Harga Beli, masukkan harga beli terbaru, kemudian klik Simpan.
     

  5. Klik Lanjut untuk melanjutkan proses pencatatan transaksi pembelian ke supplier.


  6. Klik Bayar untuk masuk ke halaman pembayaran.


  7. Masukkan nominal pembayaran dan data tambahan (opsional), seperti Nama supplier, Metode pembayaran (menggunakan cash drawer atau tidak), Keterangan, Diskon, dan Pajak (Jika ada).


  8. Klik ikon centang untuk menyelesaikan transaksi.


  9. Transaksi pembelian berhasil dicatat dan Harga Beli Terakhir berhasil diperbarui.

    Menyesuaikan Harga Jual :
    Setelah mengubah Harga Beli, sesuaikan Harga Jual agar margin keuntungan tetap terjaga. Caranya, klik tombol Ubah Harga di pojok kiri atas.



  10. Di halaman ini, tercantum informasi Harga Beli Lama dan Harga Beli Baru yang telah Anda atur, lalu klik ikon panah di sisi kanan.


  11. Sesuaikan Harga Jual Terbaru pada produk tersebut, kemudian klik OK.


  12. Klik Simpan untuk menyimpan perubahan.

Perubahan Harga Dasar dan Harga Jual melalui Transaksi Pembelian berhasil disimpan.




Bagaimana Cara Menambah Stok?

Anda dapat menambah stok barang dengan dua cara, sesuai dengan kebutuhan Anda. Berikut penjelasannya :


1. Tambah Stok melalui Transaksi Pembelian

Fitur Transaksi Pembelian digunakan untuk mencatat pembelian barang dari supplier sekaligus menambah stok barang. Cara ini paling disarankan karena setiap penambahan stok akan tercatat di laporan pembelian.

👉 Lihat panduan lengkapnya di sini: Cara Transaksi Pembelian Barang ke Supplier (Kasir Pintar Pro).



2. Tambah Stok melalui Manajemen Stok

Fitur Manajemen Stok digunakan untuk melakukan penyesuaian stok secara manual. Perubahan stok melalui fitur ini tidak tercatat di laporan, sehingga sebaiknya hanya digunakan dalam kondisi tertentu atau darurat, seperti saat terjadi kesalahan pencatatan stok.

👉 Jika ingin mengubah stok melalui Manajemen Stok, lihat panduan lengkapnya di sini:
Cara Menambah atau Mengurangi Stok Barang


Selamat mencoba!


Apakah artikel ini cukup membantu?

Table of Contents