How Can We Help?

Bagaimana Cara Menghubungkan Ulang Printer Bluetooth?

You are here:
← All Topics

Halo, Sobat Kasir Pintar!
Langkah pertama yang harus Anda lakukan yaitu menghapus nama printer bluetooth yang sebelumnya terhubung di device Anda. Setelah itu hubungkan kembali (pairing ulang) printer bluetooth dengan device yang Anda gunakan. Untuk lebih detailnya, silahkan simak cara berikut ini:

1. Hapus Nama Printer Bluetooth yang Terhubung di Device

  1. Buka menu Pengaturan pada device (handphone/tab) yang Anda gunakan
  2. Pilih bagian koneksi pada halaman pengaturan
  3. Aktifkan bluetooth di device Anda
  4. Pada bagian Perangkat Terpasang, tap icon pengaturan di samping nama printer bluetooth yang akan dihapus
  5. Pilih opsi Pisahkan/Hapus/Lupa untuk menghapus nama printer bluetooth yang telah dipilih


2. Hubungkan Printer dan Device (Pairing Ulang)

  1. Aktifkan bluetooth pada device (handphone/tab) yang Anda gunakan
  2. Hubungkan device Anda ke printer bluetooth menggunakan koneksi bluetooth 
  3. Masukkan PIN untuk menghubungkan device Anda ke printer bluetooth. Anda dapat memasukkan PIN 0000 atau 1234 pada kolom berikut, lalu klik tombol OK
  4. Apabila nama printer bluetooth berada di bagian perangkat terpasang artinya printer bluetooth berhasil terhubung ke device Anda


3. Setting Printer di Aplikasi Kasir Pintar

  1. Pilih menu Pengaturan pada halaman sidebar
  2. Pilih sub menu Printer dan Struk untuk menuju ke halaman pengaturan printer dan struk
  3. Terdapat 3 kolom pengaturan pada bagian Printer dan Struk:


    • Tipe Printer
      Pilih tipe printer yang akan digunakan:

      • Printer Kasir, dapat digunakan staff bagian kasir untuk mencetak struk transaksi
      • Printer Dapur 1, dapat digunakan staff bagian dapur 1 untuk mencetak daftar pesanan pelanggan yang harus disiapkan
      • Printer Dapur 2, dapat digunakan staff bagian dapur 2 untuk mencetak daftar pesanan pelanggan yang harus disiapkan (Jika diperlukan)
      • Printer Dapur 3, dapat digunakan staff bagian dapur 3 untuk mencetak daftar pesanan pelanggan yang harus disiapkan (Jika diperlukan)

    • Jenis Printer
      Pilih jenis printer yang terhubung dengan device Anda



    • Nama Printer
      Pilih nama printer yang terhubung dengan device Anda



  4. Tap tombol Preview
  5. Pilih tombol Test Print untuk mencoba cetak struk di printer tersebut
  6. Jika berhasil melakukan test print, maka tap tombol Simpan pada halaman preview struk
  7. Tap tombol Simpan untuk menyimpan pengaturan printer
  8. Pengaturan printer di aplikasi Kasir Pintar telah berhasil dilakukan.

Selamat Mencoba!

*Jika cetak struk dapat dilakukan pada aplikasi Kasir Pintar Free, namun tidak bisa dilakukan pada aplikasi Kasir Pintar Pro, silahkan hubungi Customer Service kami.

Apakah artikel ini cukup membantu?

Table of Contents

Proudly powered by WordPress